PDIP Akui Sedang Rayu Demokrat Untuk Bergabung Dalam Koalisi Pendukung Ganjar

Sabtu 08-07-2023,19:15 WIB
Reporter : Reza Al-Habsyi
Editor : Reza Al-Habsyi

SIASAT.CO.ID - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengungkapkan bahwa partainya saat ini masih terus berupaya merayu Partai Demokrat untuk bergabung dalam koalisi pendukung bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo.

Menurutnya, hubungan antara PDIP dan Demokrat sejauh ini terbilang sangat baik dan cukup intens komunikasi.

"Ya hubungannya kan kami sangat baik, kami kemarin ada berita tentang bagaimana hubungan antara PDI Perjuangan dan Demokrat lalu saya capture berita itu, saya kirim ke Pak Sekjen Partai Demokrat Mas Teuku Riefky, dan beliau langsung menanggapi dengan jempol," kata Hasto di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar, Jakarta, Sabtu, 8 Juli 2023.

Namun demikian, Hasto mengakui bahwa bukan bukan perkara mudah menggaet Demokrat untuk masuk ke koalisi pendukung Ganjar. Oleh sebab itu, PDI-P lebih memprioritaskan mengajak Partai Golkar, Partai Kebangkitan Bangsa, dan Partai Amanat Nasional agar mereka mau mengusung Ganjar.

Baca Juga: https://siasat.co.id/partai-demokrat-menunggu-kesediaan-megawati-bertemu-sby/

"Kalau yang di Gelora Bung Karno itu kan yang memang istilahnya suasananya enak, tinggal menunggu beberapa tahapan, nah kalau yang lain kan ada aspek etika politik yang harus kami pahami," kata Hasto.

Diketahui, hubungan PDI-P dan Demokrat yang dahulu saling berseteru hampir 20 tahun, kini mencair menjelang Pemilihan Presiden 2024.

Bahkan, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono sudah bertemu dengan Ketua DPP PDI-P Puan Maharani pada Juni 2023 lalu.

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler