Resep dan Cara Membuat Chiken Katsu Dengan Mudah, Cocok Untuk Hidangan Makan Malam Bersama Keluarga

Selasa 07-02-2023,10:19 WIB
Reporter : Lukman Hakim
Editor : Lukman Hakim

SIASAT.CO.ID - Halo Moms, simak berikut ini tersaji resep dan cara membuat Chiken Katsu yang mudah.

Menu Chiken Katsu ini sangat cocok untuk hidangan makan malam bersama keluarga.

Berikut resep dan cara membuat menu makanan berbahan dasar daging ayam ini.

Menu ini cukup populer di kalangan masyarakat saat ini. Langsung saja, ini resep dan cara membuat Chiken Katsu dilansir dari lama Aneka Resep Ayam.

Bahan Pertama:

  • 1 potong Fillet dada ayam, belah tipis jadi 3 bagian
  • 1 sdt Bawang putih bubuk
  • ½ sdt Lada bubuk
  • ½ sdt Garam

    Bahan Pelapis

  • Tepung bumbu serbaguna secukupnya
  • 1 butir Telur, kocok lepas
  • Tepung roti secukupnya

Cara Membuat:

  1. Balur fillet dada ayam dengan bawang putih bubuk, lada dan garam sampai rata. Kemudian diamkan kurang lebih selama 30 menit.
  2. Jika sudah, potong menjaadi beberapa bagian kemudian balur fillet dada ayam dengan tepung bumbu serbaguna hingga rata.
  3. Kemudian celupkan ayam ke kocokan telur.
  4. Lalu balur dengan tepung roti hingga rata.
  5. Goreng chicken katsu hingga kecoklatan dan matang.
  6. Chicken Katsu super crunchy siap disajikan untuk makan malam bersama keluarga.

Demikianlah ulasan mengenai resep dan cara membuat Chiken Katsu dengan mudah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.***

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler