Cara Mendaftar KIP Kuliah Melalui Jalur UTBK SNBT Tahun 2023, Catat Begini Caranya

Minggu 26-03-2023,03:32 WIB
Reporter : Bustamil Arifin
Editor : Bustamil Arifin

SIASAT.CO.ID - Perlu kamu ketahui bahwa kategori KIP Kuliah ini bisa daftar UTBK SNBT 2023 dengan cara gratis.

Untuk kategori KIP Kuliah ini bisa mendaftar UTBK SNBT 2023 secara gratis, jika kamu dapat memahaminya.

Nah, bagi kamu yang masih bingung bisa temukan penjelasan terkait kategori KIP Kuliah yang bisa untuk digunakan pendaftaran UTBK SNBT 2023 secara gratis.

Sebelum menuju ke cara melakukan pendaftaran KIP kuliah jalur SBNT 2023, amati terlebih dahulu syarat yang harus dipenuhi oleh calon pendaftar.

Syarat Pendaftaran UTBK melalui kartu KIP

  1. Penerima KIP kuliah merupakan siswa SMA/sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan.
  2. Memiliki NISN (Nomor Induk Siswa Nasional), NPSN (Nomor Pokok Sekolah Nasional), dan NIK (Nomor Induk Kependudukan).
  3. Mempunyai potensi akademik tapi memiliki keterbatasan ekonomi. Tentunya dapat dibuktikan dengan dokumen yang sah.
  4. Mempunyai kartu KIP atau KKS (Kartu Keluarga Sehat) atau sudah terdaftar di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosisl).
  5. Dinyatakan lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru.

Berikut cara buat KIP Kuliah SNBT 2023 dan tahapan pendaftaran.

  • Siswa melakukan pendaftaran mandiri di laman Sistem KIP Kuliah, kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau lewat aplikasi KIP Kuliah yang dapat diunduh melalui Playstore maupun Apple Store.
  • Pada saat pendaftaran, masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK), Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) dan alamat surel yang valid dan aktif.
  • Sistem KIP Kuliah akan melakukan validasi NIK, NISN dan NPSN serta kelayakan mendapatkan KIP Kuliah.
  • Jika proses validasi berhasil, Sistem KIP Kuliah mengirimkan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses ke alamat email yang didaftarkan.
  • Siswa melakukan proses pendaftaran KIP Kuliah dan memilih jalur seleksi yang akan diikuti (SNBP/SNBT/ Jalur Seleksi Mandiri).
  • Siswa menyelesaikan proses pendaftaran di portal SNPMB sesuai jalur seleksi yang dipilih.
  • Proses sinkronisasi dengan sistem tersebut akan dilakukan kemudian dengan skema host-to-host.
  • Bagi calon penerima KIP Kuliah yang telah dinyatakan diterima di Perguruan Tinggi, dapat dilakukan verifikasi lebih lanjut oleh Perguruan Tinggi sebelum diusulkan sebagai calon mahasiswa penerima KIP Kuliah.
Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler