Rekrutmen Bersama BUMN 2023 Akan Dibuka, Catat Jadwal Pendaftarannya

Kamis 13-04-2023,06:01 WIB
Reporter : Bustamil Arifin
Editor : Bustamil Arifin

SIASAT.CO.ID - Untuk kamu yang memiliki mimpi dan kemampuan diri menjadi bagian dari pekerja di perusahaan milik negara, jangan lewatkan kesempatan ini, siapa tahu kamu bisa bergabung menjadi diantara bagian orang yang beruntung.

Kabar gembira untuk semua anak bangsa, milenial dan gen-Z yang ingin bergabung menjadi keluarga besar Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Catat tanggalnya, persiapkan diri, dan jangan lupa minta restu orang tua.

Baca juga: Lowongan Kerja PT Balai Pustaka Maret 2023, Cek Syarat dan Cara Daftarnya Di Sini

Menteri BUMN Erick Thohir telah mengumumkan bahwa rekrutmen bersama BUMN akan kembali dibuka tahun ini.

Hal ini memberikan kabar baik bagi para milenial dan gen-z yang ingin bergabung dengan keluarga besar BUMN.

Proses pendaftaran dan seleksi administrasi oleh PIC BUMN akan dilakukan dari tanggal 5 hingga 20 Mei, dengan pengumuman pada tanggal 1 Juni 2023.

Baca juga: PT KAI Buka Lowongan Pekerjaan, Cek Persyaratnya Disini

Selanjutnya, tes TKD dan AKHKLAK dengan pembobotan TKD sebesar 40% dan AKHLAK sebesar 60% akan dilakukan pada tanggal 10 hingga 19 Juni, dengan pengumuman pada tanggal 28 Juni.

Tes Bahasa Inggris juga akan dilakukan dengan threshold minimal 450 dan rangking sesuai rasio pada tanggal 8 hingga 12 Juli, dengan pengumuman pada tanggal 19 Juli.

Selain itu, tes oleh BUMN akan terdiri dari tes kompetensi bidang, user interview, socmed analytic dan digital, mindset, serta MCU pada tanggal 22 Juli hingga 9 Agustus.

Pengumuman final akan dilakukan pada tanggal 16 Agustus berdasarkan hasil kelulusan tes oleh BUMN yang diinput melalui sistem.

Bagi yang tertarik, persiapkan diri sebaik mungkin ya, dan jangan lupa minta restu orang tua agar semua proses pendaftaran hingga seleksi dapat berjalan lancar.

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler