Resep dan Cara Membuat Seblak Ceker Dengan Bahan Seadanya, Cocok Untuk Anak Kosan

Resep dan Cara Membuat Seblak Ceker Dengan Bahan Seadanya, Cocok Untuk Anak Kosan

SIASAT.CO.ID – Kamu anak kosan? Ingin makan seblak ceker bareng teman-teman? Simak resep dan cara membuat berikut ini.

Anak kosan sudah tidak asing berkumpul dengan teman-teman sambil makan seblak ceker. Untuk menghemat uang, kamu dapat membuatnya sendiri.

Namun, di kosan hanya ada bahan seadanya sehinnga bingung bagaimana cara membuat dan resep dari Seblak Ceker yang mudah?

Baca Juga: Bocah 6 Tahun, Pesan Makanan Online Hingga 15 Juta

Berikut ini resep Seblak Ceker dengan bahan seadanya untuk anak kosan.

Bahan :

  • 2 genggam kerupuk yang sudah direndam di air biasa 30 menit
  • 6 butir bakso
  • 200 gr ceker

Bumbu halus :

  • 3 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • 1 ruas jari kencur
  • 8 cabaimerah keriting
  • 6 cabai rawit hijau
  • 3 butir kemiri
  • Gula, garam, kaldu bubuk, dan lada bubuk secukupnya
  • 1 bongol sawi sendok
  • 1 batang daung bawang
  • Air kaldu rebusan ceker sesuai selera
  • 2 butir telur orak-arik

Cara membuat :

  • Tumis semua bumbu yang sudah dihaluskan hingga matang harum
  • Tambahkan bakso, ceker, kerupuk yang sudah direndam, garam, gula, lada, saus tiram, dan kaldu bubuk
  • Tambahkan air kaldu, masak hingga mendidih
  • Masukkan daun sawim daung bawang, dan cabai rawit iris, masak hingga sayuran matang
  • Seblak ceker siap disajikan untuk teman-teman di kosan

Demikianlah ulasan mengenai resep dan cara membuat Seblak Ceker yang mudah untuk anak kosan.

Sumber: