Heboh, Soal Penundaan Pemilu, Rocky Gerung: Berani Pakde Kecam Putusan Itu!

Heboh, Soal Penundaan Pemilu, Rocky Gerung: Berani Pakde Kecam Putusan Itu!

SIASAT.CO.ID - Baru-baru ini publik dihebohkan dengan kabar yang mengatakan penyelenggaraan Pemilu 2024 akan ditunda. Hal tersebut bukan tanpa alasan.

Diketahui usai gugatan Partai Prima kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang mengabulkan keputusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat penundaan pemilu, keputusan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat yang mengabulkan penundaan Pemilu 2024.

Dikabulkannya gugatan Partai Prima pada Putusan Negeri Jakpus tersebut rupanya membuat penyelenggaraan Pemilu 2024 terancam gagal.

Baca Juga: Menegangkan! Nasib Pilot Susi Air Sempat Mengkhawatirkan, DPR: Yakin…

Adapun putusan PN Jakarta Pusat terkait penundaan Pemilu 2024, banyak pihak yang menilai putusan tersebut tidak relevan dan cacat hukum.

Salah satu yang mengkritisi keputusan tersebut adalah Dosen sekalian pengamat kebijakan politik Rocky Gerung. Ia memberikan kritik tajam soal penundaan pemilu 2024.

“Berani Pakde kecam putusan hakim itu?,” tanya Rocky Gerung, dilansir dari Twitter @rockygerung_rg, Sabtu 4 Maret 2024.

Rocky Gerung berpendapat jika tidak ada sedikitpun komentar tentang permasalahan penundaan pemilu ini, alumni Universitas Indonesia menduga sosok ‘Pakde’ yang bertanggung jawab akan hal ini.

“Bila tak ada, diduga ia dibelakangnya,," ujarnya.

“Cerita negeri Wakanda,” lanjutnya.

Bahkan dalam kanal YouTubenya Rocky mengatakan ada balik layar dari keputusan yang dikeluarkan oleh hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat karena pastinya hakim tersebut sadar atas konsekuensi hukum.

“Jadi saya membayangkan, ada orang lain di dalam ruang sidang yang memantau proses persidangan,” katanya dilansir dari kanal YouTube Rocky Gerung Official.

Sumber: