Waduh, Studi Penelitian Temukan Gaji Kecil Para Pekerjaan Rentan Timbulkan Kematian

Waduh, Studi Penelitian Temukan Gaji Kecil Para Pekerjaan Rentan Timbulkan Kematian

SIASAT.CO.ID - Bekerja adalah suatu usaha untuk bertahan hidup dengan memanfaatkan gaji yang diterima. Namun di zaman sekarang yang serba mahal, dalam sebuah penelitian ditemukan para pekerja berpenghasilan kecil akan menyebabkan kekurangan, bahkan lebih rentan alami kematian.

Selain penyakit, gaji kecil juga ternyata rentan bisa meningkatkan risiko kematian bagi para pekerja paruh baya. Demikian diungkap penelitian yang diterbitkan di Journal of the American Medical Association (JAMA) belum lama ini.

Sementara itu para peneliti dari Mailman School of Public Health Universitas Columbia mengamati metrik kesehatan 4 ribu pekerja berusia 50 hingga 60 tahun di Amerika Serikat (AS) selama periode 12 tahun.

Data yang digunakan diperoleh dari Studi Kesehatan dan Pensiun Universitas Michigan yang dikumpulkan antara tahun 1992 dan 2018.

Penelitian ini melibatkan 4.002 pekerja secara acak di Amerika Serikat.

Para peneliti pun mengambil data 4 ribu pekerja ini dari Studi Kesehatan dan Pensiun Universitas Michigan yang dikumpulkan sejak tahun 1992 hingga 2018.

Selama periode itu, mereka mencatat metrik kesehatan, pekerjaan, dan pendapatan pekerja yang berusia di atas 50 tahun di awal studi.

Hasilnya, mereka yang tak pernah bergaji kecil mengalami 199 kematian per 10.000 orang setiap tahunnya. Sementara itu, kelompok orang yang kadang menerima gaji kecil mengalami 208 kematian, dan mereka yang selalu bergaji kecil mengalami 275 kematian.

Intinya, pekerja yang punya riwayat upah rendah dengan pendapatan tahunan di bawah garis kemiskinan punya risiko kematian dalam 12 tahun yang 38 persen lebih besar.

Studi itu juga menemukan kalau risikonya dua kali lebih besar saat orang itu menjalani pekerjaan yang nggak tetap dan nggak stabil.

“Upah yang rendah secara terus menerus bisa berhubungan dengan tingginya risiko kematian, terutama di saat bersamaan dengan pekerjaan yang tak stabil,” tulis penelitian berjudul “History of Low Hourly Wage and All-Cause Mortality Among Middle-aged Workers” itu.

Sebelum ini, Peneliti dari Mailman School of Public Health Columbia University juga menemukan bahwa gaji kecil terus menerus bisa bikin orang lebih cepat pikun di hari tuanya nanti.

Dibandingkan mereka yang gajinya nggak pernah turun, orang dengan upah rendah bisa setahun lebih cepat pikun.

Sumber: