5 Ide Ngabuburit Produktif Ala Anak Muda, Faedahnya Luar Biasa

5 Ide Ngabuburit Produktif Ala Anak Muda, Faedahnya Luar Biasa

SIASAT.CO.ID - Salah satu aktivitas yang selalu identik dengan puasa adalah ngabuburit. Aktivitas ngabuburit dilakukan di sore hari seperti berjalan-jalan, membeli makanan, atau melakukan hal santai di rumah sembari menunggu waktu berbuka puasa.

Di Indonesia, ngabuburit masuk dalam tradisi selama Ramadhan.

Umat muslim di bulan ramadhan melakukan berbagai aktivitas. Menjelang berbuka puasa, ada berbagai kegiatan untuk mengisi waktu ngabuburit.

Lantas Ide ngabuburit apa saja yang produktif bagi anak muda dan faedahnya luar biasa? Simak ini daftarnya.

Pertama, Membaca Al-Qur’an sembari i'tikaf di Masjid. Sebagaimana kita ketahui bahwa setiap ibadah yang dilaksanakan saat bulan Ramadhan akan memperoleh pahala yang berlipat ganda, makan aktivitas membaca AL-Qur’an sembari i'tikaf di Masjid bersama anak muda lainnya merupakan pilihan yang bijak ngabuburit produktif.

Kedua, membantu persiapan menu buka puasa. Salah satu aktivitas ngabuburit produktif yang bisa dilakukan seperti membantu ibu, ayah, kakek, nenek, dan anggota keluarga lain untuk memasak, membuat minuman takjil, menyiapkan piring dan gelas.

Selain bersama keluarga kamu juga bisa berbagi kebahagiaan dengan mengisi waktu luang melalui kegiatan bakti sosial seperti aktif dalam remaja masjid dan membantu mempersiapkan menu buka puasa.

Ketiga, Olahraga Ringan. Ide ngabuburit produktif selanjutnya adalah olahraga di sore hari sebelum berbuka puasa baik untuk tubuh.

Tetapi, hindari olahraga berat dan aktivitas berlebih. Kamu bisa melakukan olahraga ringan seperti senam, bersepeda, dan berjalan santai di sekitar rumah.

Keempat, bersih-bersih rumah. Selain olahraga ringan, bersih-bersih rumah bisa jadi pilihan terbaik ngabuburit produktif.

Sebelum berbuka puasa kamu bisa menyapu, merapikan meja makan, dan menyiapkan peralatan makan untuk buka puasa.

Dan yang kelima, membaca buku. Contoh ngabuburit produktif di rumah yaitu membaca buku. Sambil menunggu waktu buka puasa, membaca buku termasuk kegiatan positif menjelang azan magrib.

Kamu bisa menghabiskan waktu untuk membaca buku-buku yang belum sempat dibaca.

Demikian 5 ide aktivitas ngabuburit produktif ala yang bisa jadi salah satu alternatif menunggu waktu berbuka puasa. Semoga bermanfaat.

Sumber: