Terima Kunjungan Gibran, Abuya Muhtadi Tetap Mantap Dukung Ganjar-Mahfud

Sabtu 09-12-2023,12:34 WIB
Reporter : Habibi Abdillah
Editor : Rio Alfin

SIASAT.CO.ID - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, melaksanakan kunjungan silahturahmi ke kediaman Abuya Muhtadi di Cidahu, Pandeglang, pada malam Jumat (8/12/2023).

Kunjungan ini terjadi beberapa hari setelah Prabowo Subianto juga bertandang ke kediaman Abuya Muhtadi. Meskipun mendapat kunjungan dari dua kandidat, Abuya Muhtadi tetap kokoh dalam dukungannya terhadap pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Hal ini semakin ditegaskan oleh peran Abuya Muhtadi sebagai anggota Dewan Penasihat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud.

“Memanfaatkan waktu masa kampanye, beliau (Gibran-red) hanya memohon doa kepada Abuya untuk maju sebagai cawapres di pemilu 2024. Sikap politik Abuya tetap konsisten mendukung Pak Ganjar dan Pak Mahfud," ungkap M Sirojudin, Sekjen Majelis Mudzakaroh Muhtadi Cidahu Banten (M3CB), dalam keterangannya, Jumat (8/12/2023).

Sirojudin menegaskan bahwa pilihan Abuya Muhtadi dalam mendukung pasangan Ganjar dan Mahfud pada pilpres 2024 sudah jelas, dan tidak ada pertimbangan lain.

BACA JUGA:Gibran Berdayakan Kampanye di Rusun Cilincing dan Agenda Padat di Jakarta-Jawa Barat

Ia menyinggung oknum-oknum yang berusaha memutar kata-kata Abuya, menyatakan bahwa hal tersebut bukan kesalahan Abuya.

“Sangat tegas, sampai terakhir saya konfirmasi dengan A Mufa, putra Abuya, menyampaikan bahwa Abuya tetap konsisten mendukung Pak Ganjar dan Pak Mahfud," ujar Sirojudin.

Pertemuan antara Gibran dan Abuya Muhtadi dijelaskan oleh Sirojudin sebagai silahturahmi dan permohonan doa, tanpa pembahasan lebih lanjut. Abuya menerima Gibran hanya dalam durasi yang singkat.

“Pembahasannya hanya sebatas memohon doa, dan beliau menyampaikan bahwa kunjungannya hanya untuk silahturahmi, tidak lebih dari itu. Makanya, durasinya sangat singkat," katanya.

Kategori :

Terpopuler