Tangerang Great Sale: Solusi Diskon untuk Atasi Harga Pangan Tinggi

Sabtu 02-12-2023,06:00 WIB
Reporter : Habibi Abdillah
Editor : Reza Al-Habsyi

SIASAT.CO.ID - Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Disperindagkop UKM) Kota Tangerang menyampaikan bahwa event "Tangerang Great Sale" menjadi langkah efektif dalam mengatasi tingginya harga bahan pangan.

"Dengan adanya diskon, masyarakat dapat memperoleh bahan pangan dengan harga yang lebih terjangkau. Oleh karena itu, event ini melibatkan pelaku usaha," ungkap Kepala Disperindagkop UKM, Suli Rosadi, setelah meresmikan acara Tangerang Great Sale di Mall Metropolis pada hari Jumat.

Tangerang Great Sale, berlangsung dari tanggal 1 hingga 31 Desember 2023, menawarkan diskon hingga 30 persen di pusat perbelanjaan, gerai ritel, hotel, serta produk IKM dan UKM yang tersebar di Kota Tangerang.

Di Mall Metropolis, terdapat 75 stand ritel, UMKM, dan pelayanan publik, serta 20 stand kuliner dari Pasar Lama Tangerang yang memberikan diskon khusus.

"Sementara diskon spesial ini akan terus berlangsung hingga 30 Desember 2023 di seluruh ritel, mall, dan hotel di Kota Tangerang," ujarnya.

BACA JUGA:Pj Bupati Tangerang Sebut Penopang Ekonomi Negara Ada pada UMKM

Tangerang Great Sale juga memberikan peluang bagi masyarakat yang ingin memulai usaha, menjadi jembatan langsung antara ritel atau distributor dengan konsumen, sehingga harga yang lebih terjangkau dapat dinikmati oleh masyarakat. Selain itu, ini juga menjadi kesempatan untuk menyosialisasikan keberadaan pedagang Pasar Anyar yang sementara beroperasi di Mall Metropolis.

“Harapannya dengan adanya Tangerang Great Sale ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat. Sehingga mereka dapat memenuhi kebutuhan dengan harga yang terjangkau. Tentunya kegiatan ini juga dapat membangkitkan ekonomi di Kota Tangerang," ungkapnya.

Direktur Metropolis Town Square, Syahnaz Takawashi, menyatakan kegembiraannya karena dapat terus berkontribusi dalam mendukung pertumbuhan ekonomi Kota Tangerang. Hal ini mencakup menjadi tuan rumah untuk Tangerang Great Sale dan menjadi tempat sementara bagi pedagang Pasar Anyar yang sedang mengalami revitalisasi.

"Kami sangat mendukung program pemerintah yang bertujuan meningkatkan daya beli masyarakat melalui Tangerang Great Sale. Ini dapat memberikan dorongan signifikan terhadap sektor ritel dan berpotensi meningkatkan perekonomian, terutama di industri ritel. Selain itu, kami dengan senang hati menyambut pemindahan pedagang dari Pasar Anyar ke Metropolis Town Square selama proses renovasi," katanya.

Kategori :

Terpopuler